Tuesday, April 22, 2014

proposal KP



BAB I

1.1.            Latar Belakang Masalah

Dalam hampir semua dunia industri sekarang memerlukan sumber daya manusia yang mempunyai keahlian, terutama dalam penguasaan teknologi dan keahlian yang semakin maju. Kehidupan bangsa kita terus berbenah dari berbagai pembangunan dan perkembangan di segala bidang kehidupan termasuk salah satunya adalah perkembngan usaha/industri. Perkembangan dunia usaha saat ini sangat cukup pesat dan persaingannya juga sangat ketat. Dengan semakin pesatnya perkembangan dunia usaha terutama bidang industri dengan keadaan seperti ini kita harus meningkatkan keahlian-keahlian, dengan meningkatkan keahlian-keahlian khususnya dibidang IPTEK dengan menimbulkan ide-ide baru.
Konsep pengembangan IPTEK dibangun oleh dua pihak yang saling berkaitan, yakni praktisi di dunia dan akademis di kalangan pendidikan. Pembangunan di bidang pendidikan dilaksanakan seirirng dengan pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, dengan mengaplikasikan suatu sistem pendidikan nasional dalam rangka peningkatan kemampuan sumber daya manusia (SDM) nasional dalam berbagai bidang. Pendidikan tinggi sebagian dari pendidikan nasional dibina dan dikembangkan guna mempersiapkan mahasiswa menjadi SDM yang memiliki kemampuan akademis dan profesi sekaligus tanggap terhadap kebutuhan pembangunan dan pengembangan IPTEK sehingga dapat dijadikan bekal pengabdian masyarakat. Pembangunan sumber daya manusia di perguruan tinggi dilaksankan melalui kegiatan belajar mengajar, penelitian, dan pengabdian masyarakat.
Roti adalah salah satu makanan yang mengandung karbohidrat dan sangat diminati banyak orang baik dari golongan menengah kebawah hingga menengah ke atas, mulai dari anak kecil hingga orang dewasa, Tidak heran sampai saat ini bisnis roti dan kue masih banyak diproduksi dan peminatnya cukup banyak. Melihat dari kebiasaan konsumsi masyarakat Indonesia  yang menggunakan roti sebagai makanan pengganti nasi yang menggandung kabohidrat dan sangat praktis untuk menahan lapar, dan juga sering di jadikan makanan ringan (snack) di sebuah acara seperti pernikahan, rapat, tahlil dll. Menjadikan  suatu gagasan awal dalam menciptakan suatu kegiatan usaha terhadap roti dan kue.
Di Kabupaten Gresik roti banyak diproduksi. Salah satunya adalah UD. Rahma Bakery. Dalam proses pembuatan roti yang berkualitas membutuhkan bahan baku sesuai dengan kebutuhan yang diperlukan. Penentuan kebutuhan agar sesuai dengan yang diperlukan adalah untuk menghindari kehabisan bahan baku (stock out) dan untuk melindungi bahan yang melebihi kapasitas (over stock). Selama ini UD. Rahma Bakery sudah melakukan konsep kontrol persediaan, tetapi masih harus di evaluasi, oleh karena itu penulis menawarkan solusi untuk membantu menyelesaikan permasalahan di persediaan bahan baku.
Maka kami melakukan kerja praktek di UD. Rahma Bakery salah satu usaha dagang pembuat roti yang dirasa tepat untuk dilakukanya kerja praktek, agar nantinya kami dapat menerapkan ilmu yang diperoleh di bangku kuliah dan yang ada dilapangan sesungguhnya.

1.2.            Rumusan Masalah
1.      Bagaimana proses produksi pembuatan roti di UD. Rahma Bakery.
2.      Bagaimana pengadaan bahan baku yang teratur dan ekonomis pada perusahaan.

1.3.            Tujuan Penelitian
1.      Mengetahui proses produksi pembuatan roti di UD. Rahma Bakery.
2.      Memberikan usulan perbaikan pada perusahaan untuk pengadaan bahan baku yang teratur dan ekonomis.

1.4.            Manfaat Penelitian
1.      Mengetahui peroses produksi terbaik yang dilakukan oleh UD. Rahma Bakery.
2.      Mengetahui bagaimana pengadaan bahan baku yang teratur dan ekonomis pada perusahaan.

1.5.            Batasan Penelitian
1.      Penelitian hanya dilakukan di UD. Rahma Bakery.
2.      Jenis roti yang diteliti hanya roti tawar susu.
3.      Kegiatan penelitian hanya dilakukan pada periode bulan Mei sampai Juni 2013.

1.6.            Sistematika Penulisan
Sistematika penulisan yang digunakan dalam laporan penelitian ini adalah sebagai berikut:
BAB I. PENDAHULUAN
Bab ini memberikan gambaran mengenai masalah yang akan dibahas yang berisi tentang latar belakang masalah, rumusan masalah, tujuan penelitian, manfaat penelitian, batasan penelitian, dan sistematika penulisan.
BAB II. TINJAUAN TERHADAP PERUSAHAAN
Bab ini merupakan penjelasan singkat tentang sejarah berdirinya perusahaan.
BAB III. RUANG LINGKUP PERUSAHAAN
Bab ini berisi tentang proses produksi, bahan baku, kapasitas mesin dan peralatan yang dipakai pada proses produksi yang ada pada UD. Rahma Bakery.
BAB IV. PENGENDALIAN PERSEDIAAN BAHAN BAKU
Bab ini berisi tentang metode pengendalian bahan baku menggunakan EOQ (economical order quantitiy) yang menurut penulis sangat cocok bagi perusahaan.
BAB V. PENUTUP
Bab ini berisi kesimpulan dari hasil penelitian dan saran-saran yang dapat diberikan sesuai dengan hasil yang diperoleh dalam penelitian.
BAB VI. DAFTAR PUSTAKA

No comments:

Post a Comment